Kamis, 07 September 2017

makanan rujak cingur khas surabaya

haii semuanya kembali lagi dengan saya diblog saya yang keempat , kali
ini saya akan membahas tentang rujak cingur makanan khas surabaya jawatimur :

pengertian dan penjelasan rujak cingur: 

rujak cingur adalah salah satu makanan tradisional yang terbuat dari campuran bahan 
seperti mentimun , cingur , kangkung , nanas dan lain - lain. nama rujak cingur sendiri diambil dari nama bahan dasar yang digunakan yaitu "rujak" dan "cingur". Rujak merupakan campuran buah buahan dan sayuran yang dihidangkan dengan sambal kacang diberi bumbu. sedangkan cingur sendiri merujuk pada bahan irisan mulut atau moncong sapi yang direbus dan dicampurkan kedalam makanan sehingga rujak cingur ini merupakan perpaduan dari bahan sayuran,buah buahan dan cingur yang diolah menjadi satu sajian yang memliliki rasa yang khas. 
Rujak cingur ini merupakan salah satu makanan tradisional yang terkenal
Tidak hanya disurabaya yang menjadi tempat asalnya , rujak cingur juga bisa kita temukan diberberapa daerah dijawa timur . namun setiap daerah tentunya memiliki ciri khas tersendiri dalam penyajianya. Nah bagi anda yang berkujung ke jawa timur , terutama surabaya rujak cingur ini bisa menjadi pilihan bagi anda untuk menikmati makanan khas disana.
Rujak cingur ini sekilas hampir mirip gado gado. namun yang membedakan
adalah bahannya yang menggunakan buah - buahan dan cingur. Selain itu saus bumbunya pun berbeda karena menggunakan petis dan bahan lainya. Yang menjadi keiistimewaan rujak cingur ini ini adalah perpaduan rasa sayur-sayuran , buah buahan dan saus petis yang menghasilkan rasa manis, gurih, legit, dan sepat menjadi satu sehingga memberikan cita rasa yang khas pada rujak cingur ini. Selain itu rasa kenyal dari cingur, tentu memberikan sensasi tersendiri saat kita menyantapnya , hmm pastinya enak ya para bloggers . 

resep dan cara membuat rujak cingur :



bahan-bahan: 
  1. 300 gr cingur ( tulang rawan hidung sapi)
  2. 60 gr kangkung rebus 
  3. 60 gr tempe goreng 
  4. 60 gr tahu goreng 
  5. 60 gr toge yang sudah direbus 
  6. 100 gr kacang panjang panjang rebus potong potong 
  7. 1 buah mentimun 
  8. 75 gr bengkoang 
bahan sambal petis :
  1. 2 sendok makan petis udang 
  2. 10 buah cabe rawit 
  3. 2 sendok makan kacang tanah goreng 
  4. 1/2 sendoh teh trasi goreng 
  5. 1 sendok makan asam jawa 
  6. 1 buah pisang klutuk parut 
  7. garam secukupnya 
  8. gula secukupnya 
  9. penyedap rasa secukupnya 
  10. air secukupya 
bahan pelengkap : 
  1. bawang goreng secukupnya 
cara membuat :
  1. semua bahan sambal dicampur menjadi satu lalu dihaluskan 
  2. siapkan mangkuk untuk menyajikan rujak cingur 
  3. masukan semua bahan kedalam mangkuk saji 
  4. siram rujak cingur dengan kuah sambal petis 
  5. sajikan rujak cingur dengan taburan bawang goreng 
Nah itulah ringkasan pengalaman saya wisata kuliner rujak cingur , selain
 rasanya yang enak rujak cingur juga murah harganya sekitar 7000-10000 rupiah pas untuk kantong pelajar dan cara pembuatan yang mudah memudahkan kita untuk membuatnya , sekian bloger dari saya apabila ada kata yang salah mohon dimaafkan , sampai jumpa di bloger berikutnya. 




















1 komentar:

  1. terimakasih atas resepnya Kak. ilmunya sangat menarik (terutama untuk kaun Hawa)
    Aplikasi Kasir Warung

    BalasHapus